8 THINGS THAT KEEP YOU ON HOLD….

8 THINGS THAT KEEP YOU ON HOLD….

“…Success will not lower its standard to us.
We must raise our standard to success…”

HARSH BUT TRUE. Kalau kita pengin jadi cewek sukses, kita lah yang harus mengubah standar kita. As we all know Success = Hard work.

1. BERGERAK MAJU
Dunia enggak pernah menunggu. Itu satu hal yang mesti kita ingat baik-baik. Mana mungkin bisa sukses kalau kerjaan kita hanya menuggu sampai orang lain mulai duluan, atau lebih parah lagi, menunggu mereka kasih perintah. Ayo dong, jangan takut untuk berinisiatif duluan.

2. BERBUAT, TANGGUNG JAWAB DONG...
Sederhana, tapi susaaaaaaaaaaaaah banget buat dipraktekan. But really, it’s actually simple. Berani melakukan sesuatu, berarti berani menanggung segala akibat, whether is good, or bad. Kalau kita menekankan prinsip ini kita pasti akan lebih hati-hati dalam bertindak.

3. TAU APA YANG KITA MAU
Kata lainnya, punya prinsip. Kita mesti bisa membedakan mana yang oke, dan mana yang enggak. Kalau sudah tau bedanya, ngapain juga kita melakukan yang enggak oke? Harus tetap pada prinsip kita dong, tanpa perlu takut dianggap katrok. Those who make you feel that way, definetely not a friend.

4. ENGGAK MAU SUSAH
Pengin sukses, tapi nggak mau usaha? Alias cuma duduk-duduk doang mengharapkan keberuntungan jatuh dari langit? Wedew~ kalau mau sukses, ya harus siap kerja keras. Kecuali kalau kita terlahir sebagai anak Sultan Brunei....

5. COMPLAINER SEJATI
Daripada menghabiskan waktu buat mengeluh, lebih baik kita memikirkan cara terbaik buat menghasilkan yang terbaik dari yang kita miliki. Percaya deh, kita semua sudah dilengkapi kok dengan ’senjata’ untuk menghadapi ketidak adilan dunia. :p

6. MERASA PALING HEBAT
Sekali kita berpikir kita adalah orang terhebat di dunia, habislah sudah... Kita pasti enggak termotivasi buat berusaha lebih baik lagi.

7. INDIVIDUALIS
Karena nggak hidup sendiri di dunia, kita butuh orang lain. Dan itu berarti, kita mesti bisa kerja sama dengan orang lain. Banyak kepala pasti lebih baik daripada satu kepala kan?!

8. POSSITIVE, PLEASE...
It’s all in your mind. Kalau kita percaya kita bisa, kita pasti bisa. Tapi kalau belum apa-apa sudah bilang nggak bisa, ya mana mungkin bisa... never underestimates the power of mind.

0 komentar:

Blogger Templates by Blog Forum